Berita

  1. VADS
  2. Berita
  3. Strategi Meningkatkan Customer Experience Menggunakan Media Sosial

Strategi Meningkatkan Customer Experience Menggunakan Media Sosial

10 November 2020

Image of Strategi Meningkatkan Customer Experience Menggunakan Media Sosial

Pelanggan merupakan salah satu faktor penting dalam dunia bisnis suatu perusahaan. Pelanggan bukan hanya sebagai sumber penghasilan dan pendapatan perusahaan namun juga berkontribusi dalam berkembangnya suatu perusahaan. Di era yang serba cepat dan semakin canggihnya teknologi seperti saat ini, pelanggan juga semakin banyak mengakses teknologi tersebut untuk mendapatkan informasi yang update. Di sisi lain, perusahaan harus bisa menjangkau pelanggan nya yang lebih luas untuk dapat berkomunikasi dan memberikan update seputar produk dan jasanya ke lebih banyak khalayak. Salah satu cara dalam menjangkau pelanggan yang lebih luas adalah dengan memanfaatkan media sosial sebagai salah satu strategi dalam meningkatkan customer experience.

Saat ini sudah banyak perusahaan yang menggunakan media sosial sebagai salah satu channel dalam meningkatkan customer experience terutama dalam customer service dan contact center sebagai channel dalam berkomunikasi dengan para pelanggannya. Pelanggan tidak hanya membutuhkan produk atau jasa dengan harga yang murah saja namun juga butuh layanan pelanggan dan pengalaman yang memuaskan sehingga dapat meningkatkan kepuasan dan loyalitas para pelanggan. Pelanggan membutuhan channel yang dapat merespons kebutuhan dan kendalanya dengan cepat dan juga yang sesuai dengan personal para pelanggan tersebut, salah satunya adalah menggunakan berbagai macam media sosial. Berikut ini merupakan strategi yang dapat digunakan dalam meningkatkan customer experience menggunakan media sosial :

  1. Memahami Ekspektasi Pelanggan

Perusahaan harus dapat memahami apa keinginan dan kebutuhan para pelanggan. Selain itu, perusahaan juga harus dapat memahami harapan pelanggan terhadap produk dan layanan yang kita berikan kepada mereka. Dengan begitu, perusahaan sudah memiliki langkah yang baik dalam menciptakan customer experience yang berkualitas dengan memahami dan tentunya memenuhi ekspektasi pelanggannya.

  1. Aktif dan Responsif

Pelanggan yang memberikan komentar ataupun pertanyaan di media sosial perusahaan harus dapat ditangani secepatnya. Perusahaan harus menyediakan waktu khusus setiap hari dalam memantau apa saja yang di share dan didiskusikan oleh para pelanggan dan publik mengenai produk dan layanannya dan menanggapi dengan bijak. Pelanggan akan merasa diperhatikan dan akan merekomendasikan perusahaan yang dapat memberikan pelayanan dengan respons cepat dan solutif.

  1. Meningkatkan Engagement Secara Personal

Perusahaan harus memiliki kedekatan emosional dengan para pelanggannya. Semakin dekat perusahaan dengan para pelanggannya, maka semakin mudah pula perusahaan dapat menggali informasi mengenai kebutuhan para pelanggannya sehingga dapat melakukan inovasi terkait pembaruan produk dan layanan sesuai dengan kebutuhan para pelanggan. Selain itu, dengan memiliki kedekatan secara emosional, pelanggan merasa didengar dan diperhatikan sehingga menciptakan loyalitas pelanggan yang baik dan juga customer experience yang baik.

  1. Personalisasi Respons

Dalam melayani pelanggan, perusahaan harus memiliki upaya menjawab umpan balik yang dilakukan secara personal untuk memberikan engagement dan menghargai atas masukan dan respons dari pelanggan. Mengucapkan terima kasih atau memberikan diskon kepada para pelanggan membuat interaksi seperti itu akan meningkatkan customer experience yang baik dan juga menciptakan loyalitas pelanggan di media sosial dalam jangka waktu yang panjang.

Oleh karena itu, sangat penting bagi perusahaan dan bisnis untuk beralih dari penggunaan saluran tradisional menjadi ke media sosial sebagai salah satu strategi dalam meningkatkan customer experience. Menggunakan media sosial sebagai sarana untuk melayani pelanggan serta meningkatkan pengalaman membeli pelanggan secara keseluruhan, sangatlah penting untuk perusahaan di masa depan.

VADS Indonesia dapat membantu perusahaan Anda dalam menyediakan media sosial sebagai platform untuk meningkatkan customer experience di perusahaan Anda dengan berbagai channel media sosial yangs sesuai  kebutuhan market perusahan Anda. Berbagai keunggulan yang dimiliki oleh VADS Indonesia dan portfolio kami dalam menghandle beberapa klien dapat menjadi pertimbangan Anda untuk menggunakan jasa dan layanan yang ditawarkan oleh VADS Indonesia. Keunggulan lainnya adalah :

  • Menyediakan site di 3 kota di Indonesia : Jakarta, Yogyakarta, dan Semarang
  • Memperoleh berbagai penghargaan dari beberapa kategori baik secara corporate, individual, maupun kerja sama dengan klien
  • VADS Indonesia memberikan solusi end to end dengan menyediakan seluruh resources, tenaga kerja, dan sistem yang dibutuhkan oleh perusahaan
  • Memiliki talent pool sehingga dapat memenuhi kebutuhan tenaga kerja yang banyak dalam waktu yang singkat
  • Memiliki berbagai sertifikas seperti ISO 27001:2013, COPC, BCCP, IPMA, PMP, Sales Forse, dsb.

Hubungi marketing@vads.co.id untuk konsultasi terkait media sosial sebagai startegi meningkatkan customer experience perusahaan Anda.

 



Bersama melangkah lebih maju untuk masa depan bisnis Anda.

Hubungi kami segera untuk mengetahui bagaimana VADS dapat membantu meningkatkan bisnis Anda.

Saya Tertarik