News

PT VADS Indonesia: Raih Penghargaan Stellar Workplace Award 2023

Dipos pada 09 Nov 2023

PT VADS Indonesia, perusahaan teknologi yang berfokus pada layanan konsultasi dan transformasi digital, telah meraih berbagai penghargaan prestisius dalam Stellar Workplace Award 2023 yang diadakan oleh Kontan Business & Investment Media bersama GML Performance Consulting pada Rabu (8/11) di Le Meridien Hotel, Jakarta. Penghargaan ini mengakui dedikasi perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang menginspirasi dan mendukung perkembangan karyawan, serta berkontribusi positif terhadap kesuksesan perusahaan secara keseluruhan. PT VADS Indonesia mendapatkan 3 penghargaan sekaligus yaitu:

  • The Best Stellar Workplace Award for Small Employer (Private Sector)

Penghargaan ini diberikan kepada PT VADS Indonesia karena memperoleh indeks engagement tertinggi dari karyawan, mencakup nilai komitmen dan kepuasan karyawan. Dalam kategori ini, PT VADS Indonesia menunjukkan komitmen tinggi terhadap pengembangan karyawan dan meningkatkan kualitas lingkungan kerja.

  • Stellar Workplace Recognition in Employee Commitment

Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan yang menunjukkan indeks komitmen karyawan tinggi, di mana karyawan tidak hanya memberikan kontribusi sesuai tugas mereka, tetapi juga memberikan upaya ekstra yang positif terhadap kesuksesan perusahaan. PT VADS Indonesia mempertahankan komitmen yang luar biasa untuk mencapai keunggulan dan memberikan dampak positif bagi perkembangan organisasi.

  • Stellar Workplace Recognition in Employee Satisfaction

Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan yang berhasil menciptakan indeks kepuasan karyawan tinggi, tercermin dalam sikap positif karyawan terhadap perusahaan. PT VADS Indonesia memiliki kebanggaan karena karyawan merasakan kepuasan yang tinggi dan menyebarkan pandangan positif tentang perusahaan kepada rekan kerja, calon karyawan, dan pelanggan.

 

Para pemenang penghargaan ini dipilih berdasarkan bukti keterlibatan karyawan yang diukur melalui survei dan penilaian panel oleh tim juri. Evaluasi juga mencakup analisis dokumen presentasi perusahaan yang menunjukkan inisiatif keterlibatan karyawan terbaik yang berhubungan dengan kinerja bisnis. Hal ini memastikan bahwa penghargaan diberikan kepada perusahaan yang memiliki komitmen nyata terhadap pengembangan karyawan dan pertumbuhan perusahaan secara keseluruhan.

Penghargaan Stellar Workplace Award ke-8 tahun 2023 mengusung tema "New Gen Engagement & Branding" dipersembahkan oleh ONE GML - Centre of Digital & Human Transformation (CDHX) dan majalah bisnis Kontan. Kolaborasi ini memberikan pengakuan yang lebih luas atas pencapaian PT VADS Indonesia dalam menciptakan lingkungan kerja yang luar biasa dan berkontribusi besar terhadap kemajuan organisasi serta masyarakat pada umumnya.

News

PT VADS Indonesia Meraih Penghargaan Partner Appreciation Award dari PT XL Axiata

Dipos pada 17 Okt 2023

Pada acara Partner Appreciation Award yang diadakan oleh internal PT XL Axiata untuk merayakan ulang tahunnya yang ke-27, PT VADS Indonesia telah diakui dan dihargai atas kemitraan suksesnya dengan PT XL Axiata selama lebih dari 10 tahun. Penghargaan ini menjadi bukti konkret dari komitmen dan dedikasi PT VADS Indonesia dalam mendukung visi dan misi PT XL Axiata untuk membawa inovasi dan pengembangan teknologi informasi di Indonesia.

Kemitraan antara PT XL Axiata dengan PT VADS Indonesia telah membawa manfaat yang signifikan bagi kedua belah pihak dan masyarakat Indonesia secara luas. Selama lebih dari satu dekade ini, kolaborasi yang erat antara kedua perusahaan telah menghasilkan berbagai layanan inovatif dan solusi teknologi yang telah meningkatkan layanan telekomunikasi, meningkatkan kualitas hidup masyarakat, dan membawa kemajuan bagi industri di Tanah Air.

PT XL Axiata sebagai pemimpin industri telekomunikasi telah berhasil memperluas cakupan jaringan dan memberikan layanan yang lebih baik kepada masyarakat, seiring dengan dukungan teknologi dan pengoptimalkan layanan pelanggan yang disediakan oleh PT VADS Indonesia.

Penghargaan Partner Appreciation Award ini menjadi tonggak penting yang memperingati kemitraan yang sukses antara PT XL Axiata dengan PT VADS Indonesia. Hal ini juga menjadi dorongan bagi kedua perusahaan untuk terus berinovasi, bekerja sama, dan memberikan kontribusi positif yang lebih besar untuk kemajuan teknologi dan masyarakat Indonesia.

Komitmen PT XL Axiata dan PT VADS Indonesia dalam membawa perubahan positif bagi masyarakat dan menciptakan ekosistem telekomunikasi yang lebih baik adalah cerminan dari nilai-nilai yang dijunjung tinggi oleh kedua perusahaan. Semoga kemitraan yang sudah terjalin ini terus berkembang dan memberikan manfaat yang lebih besar lagi bagi negeri ini. #JadiLebihBaik bersama PT XL Axiata dan PT VADS Indonesia!

News

PT VADS Indonesia Dianugerahi "Excellent Contact Center Floor Operation 2023" oleh PT Haier Sales

Dipos pada 17 Okt 2023

Prestasi membanggakan diraih oleh PT VADS Indonesia setelah menerima penghargaan "Excellent Contact Center Floor Operation 2023" dari PT Haier Sales Indonesia. Penghargaan ini diberikan sebagai pengakuan atas kontribusi yang sangat berharga PT VADS Indonesia dalam menjaga operasional harian dan memastikan pelayanan berkualitas tinggi kepada para pelanggan PT Haier Sales Indonesia.

Penghargaan ini menjadi bukti nyata dari dedikasi dan profesionalisme yang telah diterapkan oleh PT VADS Indonesia dalam menyediakan layanan yang unggul di bidang contact center. Salah satu kunci keberhasilan PT VADS Indonesia dalam memperoleh penghargaan ini adalah fokusnya terhadap kualitas pelayanan dan operasional yang efisien. Tim contact center PT VADS Indonesia terus berupaya untuk memberikan pelayanan yang tepat waktu, informatif, dan membantu pelanggan dengan baik. Kami senantiasa berinovasi dan memastikan bahwa setiap interaksi dengan pelanggan menjadi pengalaman yang memuaskan.

Dalam mendukung PT Haier Sales Indonesia, PT VADS Indonesia memahami betul pentingnya keterlibatan pelanggan yang efektif. Kami bekerja secara proaktif untuk memahami kebutuhan dan harapan pelanggan, sehingga dapat memberikan solusi yang tepat dan mendukung terciptanya kepuasan pelanggan yang tinggi. Keterlibatan pelanggan yang baik adalah fondasi dari operasional contact center yang unggul.

Penghargaan "Excellent Contact Center Floor Operation 2023" yang diberikan oleh PT Haier Sales Indonesia menjadi bukti apresiasi terhadap upaya maksimal yang telah dilakukan oleh PT VADS Indonesia. Kini, PT VADS Indonesia semakin termotivasi untuk terus meningkatkan kualitas layanan kami, memperkuat kemitraan dengan PT Haier Sales Indonesia, dan memastikan pengalaman pelanggan yang luar biasa di setiap interaksi.

Keberhasilan ini juga menjadi cerminan komitmen PT VADS Indonesia untuk tetap menjadi pemimpin di industri contact center, dan untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada mitra dan pelanggan kami.

“Kami bangga atas penghargaan ini dan siap untuk terus berkontribusi dan menjalankan tanggung jawab kami secara optimal untuk melayani masyarakat Indonesia dengan lebih baik lagi.” Ungkap Saravanan Belusami, CEO PT VADS Indonesia.

News

Mental Health Awareness - Free Webinar

Dipos pada 04 Okt 2023

Menurut World Health Organization (WHO) Kesehatan mental adalah keadaan sejahtera dimana setiap individu bisa mewujudkan potensi mereka sendiri. Dapat diartikan kembali bahwa seseorang dapat mengatasi suatu tekanan pada hidupnya yang normal. Kesehatan mental merupakan suatu hal yang dimiliki oleh semua orang atau bersifat individu. 

Kesehatan mental yang baik adalah kondisi ketika batin seseorang berada dalam keadaan yang tentram dan tenang, sehingga memungkinkan kita untuk menikmati kehidupan sehari-hari dan menghargai orang lain disekitar. Seseorang dapat dikatakan bermental sehat yaitu orang yang dapat menggunakan kemampuannya atau potensi dirinya secara maksimal dalam menghadapi suatu tantangan pada hidupnya, serta dapat menjalin hubungan dengan orang lain yaitu hubungan yang positif. Selain itu, seseorang yang bermental sehat dapat menangani dirinya saat mengalami stress dan membuat suatu pilihan. Apakah sejauh ini Anda mengetahui apa yang menjadi penyebab dan resiko yang memicu kesehatan mental selama ini? Apakah Anda mengetahui gejala apa saja yang muncul saat Anda mengalami depresi? Lantas bagaimana treatment yang dapat Anda lakukan saat Anda mengalami kondisi emosi yang sedang tidak baik-baik saja? 

Webinar kali ini, Kami ingin mengajak Anda untuk semakin mantap mengenal dan memahami perasaan diri dan orang terdekat Anda. Daftarkan diri Anda atau rekan Anda sekarang melalui bit.ly/VADSwebinarMHA 

 

Webinar: 

Judul : Mental Health Awareness 

Speaker : Nurul Aisah, M.Psi., Psi. 

Tanggal : Selasa, 10 Oktober 2023 

Waktu : 15.30-16.30 WIB 

Durasi : 1 jam 

Mekanisme : Online  

Benefit : E-Certificate 

 

Materi: 

- Faktor penyebab dan resiko depresi 

- Deteksi diri sedini mungkin 

- Tips treatment  

News

PT VADS Indonesia Berhasil Mendapatkan Medali Silver pada Ajang The Best Contact Center Indonesia 2023

Dipos pada 27 Sep 2023

Prestasi gemilang telah diraih oleh PT VADS Indonesia dalam ajang The Best Contact Center Indonesia (TBCCI) 2023, di mana VADS berhasil memenangkan medali perak dalam kategori corporate "The Best Contact Center Operations".  

TBCCI merupakan ajang penghargaan tingkat nasional yang mengapresiasi keunggulan dalam industri contact center di Indonesia dan diakui secara internasional oleh Contact Center Association of Asia Pacific (CC-APAC). Tahun ini, lebih dari 50 perusahaan dari berbagai sektor ikut berpartisipasi, menjadikan kompetisi semakin sengit. 

Keberhasilan PT VADS Indonesia dalam meraih medali perak ini tidak terlepas dari kepercayaan yang diberikan oleh klien-klien dalam memilih layanan yang disediakan oleh PT VADS Indonesia untuk memenuhi kebutuhan pelanggan mereka. Keberhasilan ini juga merupakan hasil kerja keras dan dedikasi para VADSters yang telah memberikan kontribusi luar biasa dalam memastikan operasional yang optimal pada ajang TBCCI 2023. 

Dengan pencapaian gemilang ini, PT VADS Indonesia menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan dan mempertahankan standar keunggulan layanan sebagai perusahaan BPO Digital yang menyediakan pengalaman pelanggan terbaik di Indonesia. Dalam dunia yang terus berubah dan berkembang, PT VADS Indonesia berupaya untuk tetap menjadi yang terdepan dalam inovasi dan memberikan solusi yang tepat guna bagi kebutuhan pelanggan. 

Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada ICCA serta seluruh tim VADSters yang telah memberikan dukungan penuh kepada PT VADS Indonesia dalam menghadapi ajang prestisius ini. Keberhasilan ini memberi semangat baru dan memotivasi untuk terus melangkah maju. Bersama-sama, kita akan menjadikan PT VADS Indonesia semakin MANTAP! 

News

PT VADS Indonesia Berhasil Memenangkan The Best SPEx2® Company in Outsourcing Industry

Dipos pada 07 Jul 2023

PT VADS Indonesia berhasil meraih penghargaan "The Best SPEx2® Company in Outsourcing Industry" pada acara 8th annual Strategy-into-Performance Execution Excellence (SPEx2®) DX Award 2023. Penghargaan ini merupakan ajang tahunan dengan misi untuk mengidentifikasi dan menghargai perusahaan-perusahaan di Indonesia yang mampu menunjukkan keunggulan dalam memformulasi dan mengeksekusi strategi. PT VADS Indonesia dipilih sebagai pemenang atas keunggulan kinerja dan komitmennya dalam memenuhi standar yang ketat dalam eksekusi strategi.

Strategy-into-Performance Execution Excellence (SPEx2®) DX Award menjadi wadah yang penting untuk menginspirasi perusahaan-perusahaan di Indonesia agar dapat meningkatkan kemampuan eksekusi mereka, sehingga mampu menciptakan daya saing industri Indonesia yang bertaraf dunia. Selama ini, keunggulan dalam memformulasi strategi sering menjadi fokus utama dalam dunia manajemen strategi. Namun, riset telah menunjukkan bahwa strategi yang unggul tidak memberikan manfaat optimal ketika eksekusinya tidak dikelola dengan baik.

Tahun ini, SPEx2® DX Award ke-8 memiliki tema "Executing Digital Transformation" sebagai respons atas tsunami digitalisasi dan perubahan perilaku pelanggan serta landscape persaingan yang terus berkembang. Dalam era ini, perusahaan yang mampu berdiferensiasi dan memberikan nilai tambah kepada pelanggan melalui digitalisasi adalah yang unggul.

SPEx2® DX Award 2023 merupakan hasil kerja sama antara dua institusi yang kredibel dalam menilai dan mempublikasikan penghargaan ini, yaitu GML Performance Consulting dan Kontan Media sebagai mitra. Proses penilaian yang ketat dilakukan oleh para pakar industri yang berpengalaman, sehingga keberhasilan PT VADS Indonesia dalam memenangkan penghargaan ini menunjukkan komitmen perusahaan dalam menjalankan strategi yang efektif dan inovatif.

"Kami sangat bangga atas penghargaan ini yang menjadi bukti nyata akan dedikasi dan kerja keras seluruh tim PT VADS Indonesia. Kami selalu berkomitmen untuk memberikan layanan outsourcing terbaik kepada pelanggan kami, dan penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus berinovasi dan meningkatkan kemampuan eksekusi strategi dalam menghadapi tantangan digitalisasi.", ujar Saravanan Belusami, CEO PT VADS Indonesia.

PT VADS Indonesia akan terus berupaya untuk tetap menjadi perusahaan yang memimpin dalam industri ini, menjaga komitmen terhadap eksekusi strategi yang unggul, dan berkontribusi pada pertumbuhan dan perkembangan industri outsourcing di Indonesia.

News

Berkarier di Dunia Contact Center

Dipos pada 03 Jul 2023

Contact Center merupakan suatu system informasi terpusat untuk melayani kebutuhan pelanggan yang sudah digunakan oleh hampir seluruh industri, seperti perbankan, telekomunikasi, kesehatan, pemerintahan, asuransi, travel dan hotel, e-commerce, dan masih banyak lagi.

Pengetahuan dasar mengenai dunia contact center merupakan hal yang terpenting yang harus dimiliki oleh setiap karyawan, sebagai agent contact center, agar mudah beradaptasi dan memberikan layanan yang prima kepada pelanggan.

Pemahaman yang buruk akan memberikan dampak yang negatif untuk organisasi dan menciptakan image yang kurang baik bagi industri itu sendiri. Untuk itu, pengetahuan-pengetahuan dasar bagi agent contact center sangat dibutuhkan. Apakah Anda sudah mengetahui definisi dan tugas agent contact center? Taukah Anda channel-channel yang biasa digunakan dalam contact center? Dan skill-skill apa yang diperlukan dalam masing-masing channel terebut?

Pembekalan-pembekalan dasar ini wajib Anda miliki jika ingin berkarier di dunia contact center, agar lebih paham dan percaya diri dalam menjalankan tugas sebagai agent contact center. Daftarkan diri Anda atau karyawan Anda sekarang melalui https://bit.ly/BerkarierContactCenterVADS

 

Webinar 2:

Judul                : Berkarier di Dunia Contact Center

Tanggal            :  Selasa, 11 Juli 2023

Waktu              : 19.00-21.00 WIB

Durasi              : 2 jam

Mekanisme       : Online

Benefit             : E-Certificate

 

Materi:

1.     Definisi dan tugas-tugas agent contact center

2.     Jenjang karier di dunia contact center

3.     Channel pada contact center, serta skills yang diperlukan di setiap channel

 

 

News

Pelatihan Mewujudkan Budaya Pelayanan Prima Untuk Petugas Contact Center

Dipos pada 05 Jun 2023

Contact Center merupakan suatu system informasi terpusat untuk melayani kebutuhan pelanggan yang sudah digunakan oleh hampir seluruh industri, seperti perbankan, telekomunikasi, kesehatan, pemerintahan, asuransi, travel dan hotel, e-commerce, dan masih banyak lagi.

Pengetahuan dasar mengenai dunia contact center merupakan hal yang terpenting yang harus dimiliki oleh setiap karyawan, sebagai agent contact center, agar mudah beradaptasi dan memberikan layanan yang prima kepada pelanggan.

Pemahaman yang buruk akan memberikan dampak yang negatif untuk organisasi dan menciptakan image yang kurang baik bagi industri itu sendiri. Untuk itu, pengetahuan-pengetahuan dasar bagi agent contact center sangat dibutuhkan. Apakah Anda sudah mengetahui definisi dan tugas agent contact center? Bagaimana jenjang karir yang bisa Anda dapatkan? Taukah Anda channel-channel yang biasa digunakan dalam contact center? Dan skill-skill apa yang diperlukan dalam masing-masing channel terebut?

Pembekalan-pembekalan dasar ini wajib Anda miliki jika ingin berkarier di dunia contact center, agar lebih paham dan percaya diri dalam menjalankan tugas sebagai agent contact center. Daftarkan diri Anda atau karyawan Anda sekarang melalui https://bit.ly/BerkarierContactCenterVADS

Materi:

  1. Mengetahui definisi dan tugas-tugas agent contact center
  2. Bagaimana jenjang karir di dunia contact center
  3. Channel-channel yang biasa digunakan, serta skil-skill yang diperlukan di masing-masing channel

 

Judul                     : Berkarir di Dunia Contact Center

Tanggal                 :  Kamis, 22 Juni 2023

Waktu                   : 15.00-17.00 WIB

Durasi                   : 2 jam

Mekanisme            : Online

News

PT VADS Indonesia Resmi Tersertifikasi ISO 37001:2016

Dipos pada 23 Mei 2023

PT VADS Indonesia, perusahaan Business Process Outsourcing terkemuka di Indonesia, telah resmi mendapatkan sertifikasi ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan. Sistem Manajemen Anti Penyuapan adalah standar yang memiliki persyaratan dan memberikan panduan untuk menetapkan, menerapkan, memelihara, meninjau, dan meningkatkan sistem manajemen anti penyuapan. Untuk mendapatkan sertifikasi ISO 37001:2016, perusahaan harus dilakukan audit.

PT VADS Indonesia memulai prosesnya pada tanggal 5 Oktober 2022. Untuk mendapatkan sertifikasi ISO 37001:2016, PT VADS Indonesia harus menerapkan tiga variabel mulai dari proses perencanaan, implementasi, dan evaluasi. PT VADS Indonesia berhasil memperoleh sertifikat pada Mei 2023 setelah beberapa kali audit dari TUV Nord Indonesia.

Saravanan Belusami, Chief Executive Officer PT VADS Indonesia mengatakan, “Selama bertahun-tahun PT VADS Indonesia berkomitmen aktif memerangi suap dan korupsi. Tentunya kami sangat bangga bisa mendapatkan sertifikasi ISO 37001 di tingkat global. Ini merupakan aset utama untuk mempertahankan kepercayaan dari banyak klien dan mitra kami, mendapatkan akses ke pasar baru, dan membantu kami mencapai target.

“Sertifikasi ISO 37001:2016 menegaskan kualitas sistem pencegahan suap dan korupsi, serta sejalan dengan prinsip “zero tolerance” yang tertuang dalam Kode Etik PT VADS Indonesia”, tambahnya.

Dengan penerapan ISO 37001:2016, PT VADS Indonesia berkomitmen untuk secara konsisten menerapkan prinsip SMAP dan 4 NO's yaitu No Kickback, no luxury hospitality, no gift, dan no bribery.

News

Dukung Implementasi Anti Gratifikasi PT VADS Indonesia

Dipos pada 12 Apr 2023

PT VADS Indonesia telah lulus audit sertifikasi SNI ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP). Oleh karena itu, kami menghimbau kepada seluruh rekanan/mitra/penyedia barang dan jasa (vendor)/stakeholders PT VADS Indonesia yang kami hormati, agar tidak memberikan bingkisan/hadiah/parsel/gratifikasi dalam bentuk apapun kepada seluruh jajaran PT VADS Indonesia dalam rangka hari raya keagamaan maupun hari-hari lainnya.

Besar harapan kami untuk mendapatkan dukungan dari seluruh stakeholders, demi terwujudnya PT VADS Indonesia yang berintegritas dan bersih dari praktik penyuapan sebagai upaya pencegahan korupsi serta penerapan Tata Kelola Perusahaan yang baik.

Apabila mengetahui adanya pelanggaran oleh pihak internal PT VADS Indonesia terhadap komitmen tersebut, kami mohon kesediaannya untuk melaporkan pada Whistle Blowing System (WBS) melalui email ethic@vads.co.id

News

PT VADS Indonesia Berkomitmen Menerapkan Kebijakan Sistem Manajemen Anti Penyuapan ISO 37001:2016

Dipos pada 14 Feb 2023

PT VADS Indonesia menerapkan Sistem Manajemen Anti Penyuapan ISO 37001:2016 sebagai bentuk komitmen untuk menjalankan bisnis dengan selalu mengedepankan etika dan kejujuran. Langkah progresif ini untuk memitigasi risiko terjadinya penyuapan yang berdampak merugikan perusahaan dan stakeholder baik jangka pendek maupun jangka panjang.

ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan merupakan standar yang merinci persyaratan dan menyediakan panduan untuk membantu perusahaan dalam mencegah, mendeteksi, dan menangani penyuapan di perusahaan.

Guna mendukung kebijakan tersebut, PT VADS Indonesia berkomitmen untuk:

  1. Mengimplementasikan nilai integritas, berpedoman pada kode etik prinsip 4 NO’s sebagai berikut : 

          1) No Bribery (Tidak ada penyuapan, penyogokan dan pemerasan) 

          2) No Kickback (Tidak ada  komisi, uang / tanda terima kasih dan uang bagi-bagi) 

          3) No Gift (Tidak ada hadiah yang tidak wajar) 

          4) No Luxurious Hospitality (Tidak ada penyambutan dan jamuan yang berlebihan) 

  1. Mengimplementasikan prinsip Zero Tolerance terhadap tindakan yang berkaitan dengan pelanggaran Peraturan Perundangan yang berkaitan dengan Tindak Pidana Pemberantasan Korupsi dan prinsip 4 NO’s. 
  2. Tidak memperkenankan karyawan perusahaan dan stakeholders perusahaan untuk melanggar Kode Etik Perusahaan, Core Value dan Prinsip 4 NO’s yang berkaitan dengan tugasnya di PT VADS Indonesia. 
  3. Mengatur konflik kepentingan setiap karyawan perusahaan dan setiap konflik kepentingan yang berpotensi menimbulkan risiko wajib dideklarasikan.  
  4. Memberikan sosialisasi dan pelatihan secara rutin mengenai pencegahan korupsi, prinsip 4 NO’s dan pembangunan integritas Bisnis secara berkala kepada seluruh karyawan perusahaan. 
  5. Membentuk Fungsi Kepatuhan Anti Penyuapan yang mandiri dan independen. 
  6. Melakukan pengawasan dan menyediakan kerangka kerja terhadap pelaksanaan komitmen ini dan setiap pelanggaran terhadap Kode Etik dan Prinsip 4 NO’s akan dikenakan sanksi sesuai ketentuan yang berlaku. 
  7. Selalu berupaya meningkatkan dan memperbaiki setiap proses bisnis agar sejalan dengan prinsip-prinsip integritas. 

Dengan tersertifikasinya Sistem Manajemen Anti Penyuapan berdasarkan ISO 37001:2016 di PT VADS Indonesia, maka sertifikasi ini dapat dijadikan jaminan bagi stakeholder bahwa perusahaan telah melaksanakan praktik kontrol anti penyuapan yang diakui secara internasional dan nasional.

Dalam konteks internal bahwa dengan ditetapkannya kebijakan dan pedoman Sistem Manajemen Anti Penyuapan, maka menjadi kewajiban bagi seluruh karyawan PT VADS Indonesia untuk memenuhi kebijakan dan seluruh persyaratan dalam mengimplementasikan semua aturan dan prosedur Sistem Manajemen Anti Penyuapan.

Laporkan jika menerima pemberian yang terindikasi gratifikasi ke tim Unit Pengendali Gratifikasi (UPG) PT VADS Indonesia secara langsung atau melalui email antirasuah@vads.co.id.

Laporkan jika mengetahui adanya pelanggaran penyuapan atau gratifikasi di lingkungan PT VADS Indonesia ke Whistle Blowing System (WBS) melalui email ethic@vads.co.id.

News

VADS Indonesia menang sebagai Customer Service Excellence Partner of The Year di acara Marvelous Partner Awards 2023 oleh Indosat Ooredoo Hutchison

Dipos pada 13 Feb 2023

Untuk pertama kalinya Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menyelenggarakan malam apresiasi bagi para mitranya dalam gelaran Marvelous Partner Awards 2023 di Jakarta, 10 Februari 2023. Acara tersebut merupakan ucapan terima kasih dari IOH bagi para mitranya yang telah bekerja sama dalam mendukung serta memberikan kontribusi yang signifikan selama satu tahun perjalanan IOH di Indonesia pascamerger. 

Sedikit kilas balik soal merger, operator seluler Indonesia Indosat Ooredoo (PT Indosat Tbk) dan Tri (PT Hutchison 3 Indonesia/H3I) telah mengumumkan kesepakatan merger pada September 2021 lalu. Namun, tanggal efektif merger Indosat-Tri dilakukan di tanggal 4 Januari 2022 yang lalu. 

Pada Marvelous Partner Awards 2023, IOH memberikan apresiasi kepada 20 pemenang yang melintasi semua aspek bisnis IOH dan terutama perjalanan pelanggan. Nominasi kemudian ditinjau dan disajikan kepada panel juri yang terdiri dari para pemimpin IOH dan konsultan eksternal yang memutuskan pemenang akhir berdasarkan peringkat mereka pada kriteria evaluasi. Untuk nominasi para pemenang acara ini dapat dilihat di https://marvyawards.com/nominees 

President Director and CEO Indosat Ooredoo Hutchison, Vikram Sinha, mengatakan, “Semangat gotong royong menginspirasi kami untuk terus berkolaborasi dengan berbagai mitra dalam menghadirkan pengalaman yang mengesankan untuk seluruh pemangku kepentingan. Melalui Marvelous Partner Awards 2023 ini, kami ingin menyampaikan apresiasi tertinggi kepada para mitra yang telah bersama-sama turut berkontribusi dalam mencapai tujuan kami yang lebih besar dalam menghubungkan dan memberdayakan masyarakat Indonesia dengan mempercepat transformasi digital bangsa.” 

Selain hadir sebagai salah satu nominasi, PT VADS Indonesia juga menjadi salah pemenang dalam kategori Customer Service Excellence Partner of The Year. Penerimaan penghargaan tersebut diwakili oleh Saravanan Belusami, Chief Executive Officer PT VADS Indonesia. 

“Sejujurnya, saya cukup terkejut. IOH telah menunjukkan dengan sangat baik memposisikan kita semua sebagai mitra sejati, bukan sekedar vendor. Penghargaan ini mengakui kerja keras yang dilakukan oleh semua karyawan dalam proyek IOH dan kami dengan rendah hati menjadi salah satu penerimanya.”, kata Saravanan. “Saya selalu menekankan kepada karyawan kami, bahwa segalanya tidak akan terwujud tanpa kerja keras dan semangat gotong royong mereka. Oleh karena itu, pencapaian ini merupakan keberhasilan bersama dari setiap karyawan VADS Indonesia yang telah membuahkan hasil yang luar biasa.”, tambahnya. 

Ia juga menyampaikan bahwa penghargaan ini bukan berarti kami harus puas dan terlena atas keberhasilan yang telah kami capai, tetapi juga sebagai penyemangat bagi PT VADS Indonesia untuk terus fokus dan berinovasi dalam memberikan pelayanan yang terbaik. 

Bersama melangkah lebih maju untuk masa depan bisnis Anda.

Hubungi kami segera untuk mengetahui bagaimana VADS dapat membantu meningkatkan bisnis Anda.

Saya Tertarik