Berita

  1. VADS
  2. Berita
  3. Keuntungan Menggunakan Automated Customer Service

Keuntungan Menggunakan Automated Customer Service

05 April 2021

Image of Keuntungan Menggunakan Automated Customer Service

Penggunaan teknologi automation telah berkembang dan menjadi sangat populer dengan berbagai macam manfaatnya. Automation dapat digunakan untuk berbagai industri salah satunya adalah pelayanan pelanggan.

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh IBM pada tahun 2020, 85% dari semua interaksi pelanggan ditangani tanpa agen manusia. Penggunaan chatbot dan kecerdasan buatan dapat membantu agent contact center untuk dapat lebih fokus pada tugas-tugas yang lebih kompleks sehingga pekerjaan customer service dapat lebih efektif.

Apa itu Automated Customer Service?

Automated Customer Service adalah metode dukungan konsumen yang disediakan oleh sistem secara otomatis seperti chatbot, voicebot, ataupun kecerdasan buatan lainnya dengan menggunakan alat untuk mengotomatiskan alur kerja atau tugas. Automated customer service dapat memberikan layanan selama 24/7 dan digunakan untuk membantu agent contact center dalam menerima panggilan dari pelanggan dan juga menanggapi kebutuhan pelanggan secara efektif dan efisien. Layanan pelanggan berarti memahami kebutuhan pelanggan dan memberikan bantuan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan tersebut.

Dengan mengotomatiskan layanan pelanggan, menciptakan peluang untuk memindahkan atau menghilangkan poin kontak dari manusia ke manusia jika tidak efisien atau tidak diperlukan. Otomatisasi tidak untuk menggantikan kebutuhan untuk membangun hubungan dengan pelanggan, namun otomatisasi seharusnya membuatnya lebih mudah untuk melakukan hubungan baik dengan pelanggan.

Salah satu bentuk automated customer service adalah asisten virtual seperti chatbot dan voicebot yang populer digunakan dan menggunakan aturan yang telah ditentukan sebelumnya dengan menggunakan kecerdasan buatan untuk membantu pelanggan menyelesaikan masalahnya dengan cepat. Automated Customer Service dapat digunakan di seluruh saluran komunikasi pilihan pelanggan perusahaan sehingga perusahaan dapat menyesuaikan saluran yang sesuai dengan kebutuhan para pelanggannya.

Dengan menggunakan automated customer service, pertanyaan yang lebih kompleks dapat diteruskan ke agent contact center sehingga agent contact center dapat lebih membantu menyelesaikan permasalahan yang dialami oleh pelanggan dengan lebih solutif, lebih cepat, dan juga akurat. Selain itu, perusahaan dapat lebih fokus untuk membangun hubungan dengan pelanggan perusahaan.

Kebutuhan untuk mengotomatiskan proses layanan pelanggan merupakan preferensi dan harapan konsumen untuk mendatkan informasi dan layanan yang lebih cepat. Di era digital, pelanggan mengharapkan bantuan 24/7 untuk masalah dan pertanyaan namun juga dibutuhkan pengalaman yang lebih spesifik dan juga personalisasi. Contoh teknologi automated customer service adalah pengguanaan chatbot untuk layanan pelanggan, otomatisasi melalui proses CRM, tanggapan otomatis melalui emai, pemantauan media sosial, percakapan melalui IVR ataupun voicebot.

Berbagai manfaat yang dapat dirasakan dengan menggunakan automated customer service diantaranya adalah :

  • Waktu respons yang lebih cepat
  • Efisiensi budget karena biaya operasional yang lebih rendah
  • Meningkatkan kualitas hubungan dengan pelanggan
  • Mengurangi terjadinya human error
  • Meningkatkan kepuasan dan loyalitas pelanggan
  • Mengoptimalkan pengalaman layanan pelanggan sesuai dengan kebutuhan
  • Meningkatkan produktivitas agent contact center

Artificial intelligence sekarang menjadi bagian dari tenaga kerja sehingga membantu perusahaan menciptakan kepuasan pelanggan untuk dukungan yang cepat dan berkualitas tinggi. Automated customer service yang menggabungkan kecerdasan buatan dengan agent contact center akan memberikan pengalaman pelanggan yang baik sehingga dapat meningkatkan kepuasan pelanggan. Kecerdasan buatan dapat digunakan dalam skenario yang berulang dan sederhana seperti live chat sehingga permasalahan yang lebih kompleks akan dibantu oleh agent contact center.

Automated customer service menjadi langkah penting dalam memberikan layanan kepada pelanggan. VADS Indonesia memiliki solusi automated customer service seperti smart chat assistant dan juga voicebot yang dapat melakukan fungsi layanan pelanggan lebih optimal dan produktif. Automated customer service membuat layanan pelanggan menjadi cepat, efisien, dan dapat terintegrasi dengan sistem yang dimiliki oleh perusahaan. Perpaduan antara saluran digital , otomatisasi, AI, dan keterlibatan manusia menjadikan automated customer service menjadi suatu terobosan untuk meningkatkan layanan perusahaan dalam berkomunikasi dengan pelanggannya. VADS Indonesia mengetahui dan memastikan bahwa pelanggan memiliki pengalaman dukungan dengan menggunakan automated customer service yang dapat meningkatkan produktivitas dan efisiensi layanan pelanggan perusahaan Anda. Hubungi kami, dan kami akan mendemonstrasikan bagaimana automated customer service dapat meningkatkan upaya dukungan layanan pelanggan Anda. Yakin dengan berbagai manfaat dari automated customer service tapi bingung mau mulai dari mana? Silahkan hubungi marketing@vads.co.id untuk konsultasi meningkatkan layanan pelanggan perusahaan Anda.

 



Bersama melangkah lebih maju untuk masa depan bisnis Anda.

Hubungi kami segera untuk mengetahui bagaimana VADS dapat membantu meningkatkan bisnis Anda.

Saya Tertarik